Senin, 23 Agustus 2010

TUGAS RATAM FAKULTAS !!!

PENGENALAN EMAIL DALAM KEHIDUPAN
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Digunakannya Email
Dalam dunia nyata pada umumnya, kita sering menggunakan surat untuk mengabarkan suatu berita. Namun kekurangan media surat adalah lamanya waktu yang dibutuhkan dari pengirim ke penerima. Masalah ini dapat dipecahkan dengan menggunakan media telepon. Namun sayangnya jika menggunakan telepon untuk jarak penelepon dan penerima telepon yang cukup jauh, biasanya memerlukan biaya yang tidak murah, karena menggunakan SLJJ atau SLI (Sambungan Langsung Internasional). Oleh karena itu diperlukan media lain yang dapat membantu mengatasi kendala waktu, jarak dan biaya ini.
Salah satu solusi yang dapat digunakan adalah dengan menggunakan email (electronic mail). Email merupakan suatu solusi yang cukup murah, dapat diakses dari mana saja, dan jarang mengalami keterlambatan pengiriman, karena secara umum (jika tidak ada masalah) biasanya email dapat dikirimkan paling lama dalam waktu 5 menit saja. Namun bukan berarti dengan menggunakan email tidak akan ada masalah yang terjadi. Tabel 1 menyajikan kelebihan dan kekurangan menggunakan surat, telepon, maupun email.
1.2 RUMUSAN MASALAH
• Apa yang dimaksud dengan email????
• Bagaimana cara membuat Email???
• BAgaimana cara menggunakan Email???
1.3 Tujuan Penulisan
• Sebagai tugas dalam mengikuti masa Orientasi Kehidupan Kampus Universitas Pendidikan Pendididkan Ganesha tahun 2010
• Agar menambah wawasan dalam bidang Internet dan komunikasi, khususnya di bidang Email (Electronic Mail)
• Untuk menerangkan kepada masyarakat awam tentang email
1.4 Manfaat penulisan
• Dapat memperluas pengetahuan tentang Email
• Dapat menggunakan email sebagai media komunikasi alternative
• Dapat memanfaatkan email dalam berbagai fasilitas fasilitas yang disediakan oleh Internet, seperti Facebook, Twitter, Yahoo Answer, dan forum2 di dunia maya
BAB II
ISI
Sejarah Penggunaan Email
Email yang pertama kali dikirim dilakukan oleh seorang engineer bernama Ray Tomlinson. pada tahun 1971. Sebelumnya, orang hanya dapat mengirimkan pesan kepada orang lain pada mesin yang sama. Dengan menggunakan teknologi baru ini, Tomlinson berhasil mengirimkan pesan ke mesin komputer yang lain dengan menggunakan tanda @ sebagai tujuan mesin penerima email. Email tidaklah lebih dari pesan teks sederhana (text message). Pesan dikirimkan dari sebuah mesin (misalnya A) ke mesin lainnya (misalnya B), dan orang lain membaca pesan yang dikirim dari komputer A di komputer B. Walaupun sekarang ini email dapat ditambahkan attachment, pada dasarnya email juga tetap merupakan sebuah pesan teks sederhana. Mengapa begitu? Hal ini akan kita bahas nanti.
Komponen Surat Telepon Email
Biaya investasi awal Murah Tidak Terlalu Mahal Murah jika hanya mengandalkan warnet, namun bisa mahal jika ingin membeli komputer dan memiliki akses internet sendiri.
Biaya pengiriman Murah, namun cukup mahal untuk jarak yang jauh Murah, jika tidak terlalu lama bicara dan jaraknya tidak jauh.
Mahal, jika terlalu lama bicara di telepon dan jaraknya jauh Murah. Tidak tergantung jarak tempuhnya.
Waktu sampainya pesan Lama, bisa memakan waktu alam hitungan harian. Apalagi jika jaraknya jauh, mungkin bisa mingguan. Respon yang diterima juga lambat Sangat cepat, karena langsung berbicara dengan penerima pesan. Cepat, dalam hitungan detik ataumenit. Namun respon dari penerima bisa cepat atau lambat, tergantung kapan si penerima membuka inbox emailnya.
Pengiriman barang Bisa dilakukan Tidak bisa dilakukan Hanya bisa dilakukan jika barang yang dimaksud berbentuk digital.






PENGERTIAN SURAT ELEKTRONIK (EMAIL)
Email adalah fasilitas di internet untuk keperluan surat menyurat. Sebagaimana layaknya kegiatan surat-menyurat melalui jasa pos, email mampu menangani jasa pengiriman berita dan dokumen dalam bentuk data elektronik (file), termasuk jasa e-card (kartu ucapan elektronik). Untuk memanfaatkan fasilitas email, sebelumnya harus memiliki sebuah alamat email, yang lazim disebut email address atau email account. Account email dapat diperoleh dari sebuah situs penyedia fasilitas email. Hingga saat ini, fasilitas e-mail banyak disediakan secara gratis oleh situs-situs internetlokal dan internasional (tidak dibedakan fungsinya).
Bentuk umum sebuah alamat email adalah sebagai berikut:
nama@situs.com
• nama : identitas alamat pemilik email (login nama atau user id).
• @ : dibaca at (artinya di).
• situs.com : alamat situs penyedia fasilitas email.
Kode akhiran situs (seperti .com atau .net) menyesuaikan kategori yang dimiliki situs penyedia fasilitas email tersebut. Sebagai contoh : yopi@telkom.net Dibaca “e-mail si Yopi di telkom.net”(Yopi memanfaatkan layanan situs dari telkom.net). Bisa saja seseorang dengan nama yang sama memiliki alamat e-mail lebih dari satu, baik pada situs penyedia e-mail yang sama maupun yang berlainan. Misalnya untuk mempermudah pengelolaan surat, dibua satu alamat e-mail untuk surat-surat pribadi dan satu alamat e-mail untuk urusan bisnis. Jika digunakan fasilitas e-mail dari situs yang sama, maka identitaas nama kedua e-mail hrs dibedakan, contoh:
• anda01@telkom.net untuk urusan pribadi.
• anda02@telkom.net atau anda01@yahoo.com untuk urusan bisnis.
Meskipun demikian, untuk alamat e-mail pribadi, sebaiknya cukup dimiliki satu atau dua saja karena jika terlalu banyak menjadi tidak efisien dan akan membuat repot sendiri untuk mengingat dan mengelolanya.
CARA MEMBUAT ALAMAT EMAIL
Untuk membuat alamat surat atau email hal pertama yang harus dilakukan adalah menentukan dari situs internet mana layanan email yang akan digunakan. Secara umum, prosedur pendaftaran dan fasilitas pengelolaan yang ada di dalam email hampir sama. Sebagai contoh pembuatannya kita menggunakan layanan email dari situs yahoo yang dapat diakses dari mail.yahoo.com kemudian Anda akan menemui kotak isian yang berupa sign in dan sign up. Untuk pertama kali membuat kita harus memilih sign up kemudian akan muncul form registrasi yang harus diisi data diri beserta nama alamat email yang akan dibuat beserta kata sandinya. Dalam pembuatan alamat email penggunaan nama alamatnya diusahakan seunik mungkin untuk menghindari terjadinya alamat email yang sama, jika terjadi alamat email yang sama maka akan mendapat pemberitahuan penolakan email yang dibuat. Apabila pengisian dan pembuatan alamat email telah berhasil maka email tersebut dapat dibuka melalui menu sign in.


MENGENAL FASILITAS E-MAIL
Beberapa fasilitas e-mail antara lain sebagai berikut :
• Inbox
Merupakan tempat menyimpan surat atau e-mail sebagai mana layaknya sebuah folder penyimpanan file di dalam komputer. Inbox dapat digunakan untuk memeriksa surat, membaca serta mengelolanya.
• Check Mail
Merupakan fasilitas link perintah untuk mencek surat – surat yang baru masuk atau membaca surat – surat lama yang berada di Inbox.
• Compose
Merupakan fasilitas link perintah untuk menampilkan lembar pembuatan surat baru yang akan dikirim

• Folders
Merupakan fasilitas pengarsipan bagi surat – surat, baik surat yang telah terkirim maupun surat yang telah diterima.
• Address Book
Merupakan fasilitas untuk membuat yang menyimpan daftar alamat e-mail penting (misalnya e-mail relasi dan rekan).
• Reply
Merupakan fasilitas link perintah untuk menampilkan lembar pembuatan surat balasan berdasarkan sebuah e-mail yang telah dibaca. Melalui fasilitas ini, tidak perlu lagi mengetik alamat e-mail tujuan dan judul surat, cukup mengetik pesan balasan di atas pesan yang diterima.
• Forward
Merupakan fasilitas untuk mengirim kembali sebuah e-mail yang diterima tanpa melakukan perubahan pada isi e-mail.
• Trash
Merupakan tempat pembuangan sementara di e-mail yang sudah di hapus dan tidak diperlukan lagi.
• Attachment
Merupakan fasilitas untuk menyertakan data lampiran pada pesan e-mail yang akan dikirim ( misalnya file dokumen atau foto).
• Option/Configuration
Merupakan fasilitas untuk mengatur account e-mail seperti mengubah data personal, memberi tanda identitas otomatis pada bagian akhir setiap surat, memblokiran alamat e-mail tertentu, pengubahan password dan sebagainya.
• Bulk Mail
Merupakan fasilitas tambahan yang disediakan situs-situs tertentu untuk menyaring dan menyimpan scara otomatis penerimaan e-mail baru yang dianggap tidak penting atau mengganggu seperti e-mail promosi atau sejenisnya.
• Signature
Merupakan fasilitas pemberian tanda identitas pengirim surat otomatis yang akan selalu disertakan pada bagian akhir setiap e-mail baru yang dikirim (dapat dibuat melalui fasilitas option).


BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Setelah disusunnya karya ilmiah ini dapat disimpulkan bahwa e-mail bukanlah media komunikasi yang sulit digunakan dan asing bagi kita. Untuk memudahkan dalam penggunaan email, hendaklah kita pelajari terlebih dahulu materi-materi dan cara-caranya. Dengan itu tidak akan timbul kesulitan-kesulitan dalam mempelajari.
B. Saran
Untuk penyempurnaan suatu karya tulis, sebaiknya diberikan suatu kritikan yang gunanya untuk membangun dan penyempurnaan suatu karya tulis tersebut. Selain saran yang dapat membangun adalah karya tulis tersebut sebaiknya dibuat berdasarkan materi-materi yang ada dan berkualitas sempurna, sehingga pembaca tidak melakukan kesalahan setelah membacanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar